Vertical garden kini sedang banyak digemari masyarakat. Selain mendapatkan fungsi penghijauan, vertical garden ini memiliki sentuhan seni visual. Beberapa orang banyak membuat vertical garden sesuai dengan pola yang mereka inginkan. Misalkan menggunakan tanaman dengan berbagai warna merah, ungu, hijau mudah hingga hijau tua kemudian mereka rangkai sehingga membentuk pola yang cantik.
Sebelumnya, yuk kita kenalan lagi dengan vertical garden. Vertical Garden merupakan pembuatan taman dengan bidang tegak ke atas atau pada dinding. Hal ini juga sudah sangat membantu dan memberi ide terbaikpada masalah keterbatasan lahan. Vertical garden berawal diciptakan di tahun 1988 oleh seorang botanic asal Prancis, hingga saat ini sedang hits di Indonesia terutama di perkotaan dengan berbagai inovasi mulai dari penggunaan media tanah yang beragam, material yang beragam hingga sistem irigasi yang bisa dirancang otomatis sehingga sangat memudahkan dalam hal perawatan.
Selanjutnya, inilah beberapa keuntungan jika kita membangun vertical garden:
Pertama, dinding yang dipasang vertical garden ini akan lebih awet karena terlindungi dari sinar matahari berlebih dan air yang berlebih. Jadi vertical garden bisa menjaga eksterior rumah. Begitupun saat cuaca terik, tanaman di dinding akan membantu menghalau panas yang masuk berlebih ke dalam rumah sehingga rumah terasa lebih adem dan sejuk.
Kedua, tanaman yang berada di sekitar lingkungan kalian apalagi jika di bangun pada rumah, akan memberikan oksigen yang baik di setiap harinya. Menyerap polusi asap kendaraan dan dari berbagai jenis bahan kimia lainnya sehingga baik untuk kesehatan Anda.
Ketiga, selain jenis tanaman hias, kalian juga bisa menggunakan jenis tanaman obat dan bumbu dapur, ini memudahkan kalian untuk panen sayur mayur dan bumbu dapur yang selalu tersedia.
Keempat, tanpa perlu memikirkan lahan yang luas, vertical garden ini bisa dibangun di manapun dengan posisi berdiri tegak, adapun vertical garden yang bisa dijadikan sebagai partisi atau penyekat ruangan agar lebih privasi.
Terakhir, verical garden akan memberikan dekorasi bangunan atau estetika bangunan kalian menjadi berbeda dan unik. Nilai jual pada properti pun ikut naik. Yakin masih mikir untuk bangun vertical garden?