995b4027af2be3e1516a1df072463432

TIPS MERAWAT TANAMAN GANTUNG

Tanaman hias gantung merupakan salah satu solusi untuk menghadirkan taman dengan lahan sangat terbatas. Salah satunya kalian bisa mempercantik tampilan teras rumah ataupun ruangan mungil lainnya yang membutuhkan dekorasi alami dan natural.  Adapun beberapa cara merawat tanaman hias gantung yang benar, antara lain :

Jenis tanaman

Tanaman hias gantung juga bisa sekaligus jadi tanaman merambat. Jenis ini banyak dicari karena akan terlihat lebih cantik dan dari sisi perawatan juga terbilang cukup mudah. Pilihannya antara lain sirih gading, tradescantia, ponthos, sedum morganianum.

Penyiraman

Setiap tanaman memiliki jumlah air yang berbeda-beda. Terpenting, pastikan tidak melakukan penyiraman hingga air menggenang di dalam pot. Perhatikan sistem drainase pot baik dan tidak mengganggu jalannya air untuk keluar. Kebanyakan tanaman akan cepat busuk jika melakukan penyiraman secara berlebihan.

Pemupukan

Jangan lupa untuk selalu melakukan pemupukan rutin minimal sebulan sekali menggunakan pemberiak pupuk kandang dan NPK atau organik sesuai kebutuhan setiap tanaman. Pastikan setidaknya terkena sinar matahari secukupnya.

Pemangkasan

Pemangkasan tanaman gantung juga untuk meminimalisir penyerangan hama pada tanaman. Selain itu, rutin memangkas tanaman gantung membuat pertumbuhannya lebih cepat sehingga membuatnya lebih lebat.

Share this post

Find Us

PT Kampung Flora Cipta
Pasar Modern Paramount Ruko Tematik Blok N No.50.
Gading Serpong – tangerang

Contact Us

Follow Us