Berbagai macam obat herbal dilakukan untuk mencegah wabah yang masuk ke negara kita. Covid 19 membuat seluruh warga Indonesia heboh dan panic, sudah banyak cara-cara mencegah virus ini yang dihimbau oleh pemerintah, namun virus ini masih terus menyerang masyarakat. Banyak pernyataan yang mengatakan beberapa tanaman herbal yang konon dapat menangkal atau mencegah virus ini tumbuh berkembang di tubuh kita, tanaman herbal tersebut mampu menaikan imunitas tubuh. Empon-empon atau jahe, kunyit dan daun sereh banyak di buru masyarakat sebagai asupan minuman setiap hari karena dipercaya dapat menangkal virus ini. Selain itu, ternyata daun kelor juga dapat menangkal karena memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Apa saja sih manfaat bagi kesehatan yang ada pada daun kelor? Berikut penjelasannya.
Kolesterol tinggi sangat berbahaya bagi jantung, hal ini dapat memicu serangan jantung secara tiba-tiba. Untuk meminimalisir kolesterol dalam tubuh, daun kelor dipercaya memiliki fungsi seperti kacang-kacang yang dapat menurunkan kadar kolerterol tinggi. Sehingga, duan kelor baik dikonsumsi oleh penderita kolesterol. Selain itu, daun kelor juga mampu menurunkan kadar gula darah hingga 20%. Cukup campurkan daun kelor ini di masakan kalian.
Ekstrak daun kelor memiliki kandungan antibakteri yang dapat melindungi tubuh dari bakteri jahat. Bakteri yang masuk ke dalam tubuh dapat berkembang dan menimbulkan penyakit, maka dari itu, mengonsumsi secara rutin ekstrak daun kelor juga baik untuk tubuh kita. Lalu, daun kelor juga sekaligus meningkatkan metabolism tubuh sehingga fungsi organ hati bisa bekerja dengan baik dan tetap terjaga.
Terakhir, daun kelor ternyata memiliki fungsi sebagai antikanker. Ekstraknya dipercaya mampu mematikan sel-sel kanker yang ada di dalam tubuh. Sehingga, dengan mengonsumsi tanaman ini kalian dapat mencegah penyakit berbahaya ini.